Vertical garden (taman vertikal) merupakan salah satu alternatif bagi
yang ingin menikmati tanaman sebagai bentuk dari Green Lifestyle tapi
terkendala dengan terbatasnya ruang atau lahan untuk menanam. Vertical
garden atau green wall sudah mulai banyak dikenal dan di Indonesia.
Konsep taman yang ditemukan tahun 1994 oleh ahli botani Perancis saat
ini dikembangkan dengan berbagai inovasi untuk mempermudah siapapun yang
ingin memiliki taman vertikal, baik untuk perkantoran ataupun individu
di rumah.
Jenis Tanaman yang Digunakan
Jenis tanaman yang digunakan untuk taman vertikal beragam. Akan tetapi terdapat beberapa kriteria, antara lain:
- Pilih tanaman yang memiliki bobot tidak terlalu berat.
- Pilih tanaman yang memiliki kecepatan tumbuh rendah hingga menengah
- Hindari tanaman merambat dalam membuat vertical garden
Berikut ini adalah beberapa jenis tanaman yang memenuhi persyaratan di atas:
Jenis tanaman yang digunakan untuk taman vertikal beragam. Akan tetapi terdapat beberapa kriteria, antara lain:
- Pilih tanaman yang memiliki bobot tidak terlalu berat.
- Pilih tanaman yang memiliki kecepatan tumbuh rendah hingga menengah
- Hindari tanaman merambat dalam membuat vertical garden
Berikut ini adalah beberapa jenis tanaman yang memenuhi persyaratan di atas:
- Kuping gajah (Anthurium crystalinum), jenis yang biasa digunakan untuk taman vertikal adalah jenis yang berdaun kecul
- Tanduk rusa (Platycerium bifurcatum),-Lili paris (Chlorophytum
comosum), Lili paris tahan terhadap matahari langsung dan tumbuh optimal
di tempat yang ternaungi.
- Cryptanthus, cocok jika disandingkan dengan Bromeliaceae.
- Kucai, Bunga dari Kucai berwarna pucat ungu, berbentuk bintang dengan enam kelopak bunga lebar.
- Neoregelia, kerap dinamakan dengan bromelia. Padahal bromelia adalah
nama keluarga dari banyak genus tanaman. Jenis yang sering digunakan
untuk taman vertikal antara lain jenis Neoregelia olens dengan daun
merah polus berujung rata, lalu Neoregelia carolinae dengan corak daun
bergaris.
- Lipstik (Aeschynantus Radicans), daun tanaman ini berbentuk ginjal.
- Kadaka (Asplenium sp), terdapat berbagai jenis tanaman kadaka, Anda
dapat memilih yang daunnya tidak terlalu panjang dan besar.
- Sirih Merah.
- Singonium, tanaman ini memiliki daun berbentuk hati berwarna hijau dan putih. Tanaman ini mudah tumbuh
PerawatanPerawatan taman vertikal termasuk mudah jika untuk pengairan sudah dipasang dengan baik pada kerangka media. Irigasi yang sering digunakan adalah irigasi tetes (drip irrigation) ataupun dengan sprayer. Pemupukan dapat dilakukan 7-10 hari sekali dan untuk pengendalian hama penyakit tanaman dapat dilakukan dengan jalan memberikan pestisida pada media tanam sebelum tanaman ditanam. Kebutuhan cahaya matahari untuk vertical garden pada umumnya tergantung pada jenis tanaman yang ditanam.
Pembuatan dan perawatan yang mudah membuat Anda dapat menciptakan ruang hijau penyedia oksigen di sekitar Anda.Jika anda tertarik untuk menggunakan jasa kami, maka jangan ragu untu menggunakan jasa kami, karena kami memang ahlinya.
Hubungi:
Call/ SMS : 021-8883812 - 081286899848 - 087888417966
Pin BBM : 5A2A78AA
Email : gentaperintis@yahoo.com / gentalanscapepark@gmail.com
Alamat :Pondok Ungu Permai Blok AD 13 no. 17-19 Bekasi Utara.
Email : gentaperintis@yahoo.com / gentalanscapepark@gmail.com
Alamat :Pondok Ungu Permai Blok AD 13 no. 17-19 Bekasi Utara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar